Capaian MCP TA 2022

Monitoring Centre for Prevention (MCP) merupakan salah satu upaya KPK-RI dalam pencegahan korupsi pada instansi pemerintah baik pusat maupun daerah. MCP dilaksanakan sejak tahun 2018.

Bidang / Tahun20182019202020212022
Pengadaan Barang & Jasa7385658574,55
data perkembangan perolehan nilai MCP Kabupaten Lumajang di bidang Pengadaan Barang dan Jasa

Pengadaan Barang dan Jasa Kabupaten Lumajang memperoleh nilai cukup baik di dua tahun 2019 serta 2021. Di tahun 2022 kembali diperoleh penurunan nilai disebabkan beberapa hal:

  1. Pokja Pemilihan belum 100% permanen di Bagian Pengadaan Barang & Jasa
  2. Ketersediaan Fungsional Pengelola PBJ belum dapat dimaksimalkan
  3. Penayangan SIRUP telah tepat waktu, namun nilai SiRUP dinilai kurang akurat jika dibandingkan dengan nilai Anggaran Belanja Pengadaan yang telah tercantum dalam APBD Kabupaten Lumajang
  4. Tindak lanjut atas Reviu Tata Kelola Pengadaan di tahun 2021 maupun 2022 belum sepenuhnya terselesaikan.
rincian data perkembangan perolehan nilai MCP Kabupaten Lumajang bidang PBJ

Dari 4 permasalahan tersebut, yang telah terselesaikan adalah terkait Pokja Pemilihan yang saat ini sudah terdapat SK Bupati Nomor 188.45/777/427.12/2022 tentang Kelompok Kerja Pemilihan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah yang di dalamnya sudah tercantum nama-nama anggota Pokja Pemilihan yang 100% merupakan unsur internal Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda. Ketersediaan JF-PPBJ, Tindak Lanjut Hasil Reviu Tata Kelola PBJ serta SiRUP sedang dalam proses pemenuhan.

Sumber data:
https://jaga.id